Penyerahan Bantuan Stunting Kecamatan Cikoneng
Sembilan Anak Pengidap Stunting Dapat Bantuan Makanan Bergizi Dari BAZNAS
26/09/2024 | dejurnal.comBAZNAS CIAMIS,- Dalam rangka penanggulangan stunting, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ciamis menyalurkan bantuan makanan tambahan dan vitamin kepada sembilan orang anak pengidap stunting di Aula Kecamatan Cikoneng.
Stunting merupakan gangguan pertumbuhan yang dialami oleh balita yang mengakibatkan keterlambatan pertumbuhan anak yang tidak sesuai dengan standarnya sehingga mengakibatkan dampak baik jangka pendek maupun jangka panjang.
Diketahui dari hasil survei, prevalensi stunting di Kabupaten Ciamis tahun 2022 mencapai 18.06%, meningkat menjadi 25.4% pada tahun 2023 silam.
Kepala pelaksana BAZNAS Kabupaten Ciamis, Amas Muhammad Tamsis menyampaikan kegiatan penyaluran bantuan di Kecamatan Cikoneng adalah untuk percepatan penanggulangan stunting dengan penerima manfaat sebanyak sembilan orang.
Para penerima manfaat di Kecamatan Cikoneng tersebar di 6 desa yaitu Desa Margaluyu, Cikoneng, Nasol, Darmacaang dan Desa Sindangsari, dengan beberapa faktor yang menyebabkan stunting pada anak-anak, yaitu dari asupan makanan yang bergizi, faktor ekonomi, penyakit bawaan dan penyakit penyerta.
Dana yang dikucurkan untuk kegiatan ini sebanyak 46.700.000, namun dana tersebut diserahkan dan akan dikelola oleh Puskesmas bersama para bidan dan kader di masing-masing desa. Dan program ini akan berjalan selama 3 bulan dan membutuhkan anggaran sekitar 46.700.000 untuk sembilan penerima manfaat.
BAZNAS Kabupaten Ciamis yang diwakilkan oleh kepala pelaksana berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaat untuk mempercepat pertumbuhan dan perkembangan fisik kesehatan yang bersangkutan.